Infeksi Jamur Pada Kelamin Pria

sifilis pada ibu hamil
Sifilis pada Ibu Hamil, Bahaya dan Cara Penularannya
20 Desember 2023
Luka sariawan di vagina
Sariawan di Vagina, Benarkah Hanya Masalah Kesehatan Kulit?
24 Januari 2024

Infeksi jamur di kelamin pria atau penis bisa saja terjadi saat kebersihan area sekitar organ reproduksinya kurang terjaga. Karena jamur penyebab infeksinya sering ditemukan pada kondisi kulit penis yang lembap.

Meski kondisi ini lebih sering dialami oleh wanita, infeksi jamur pada kelamin juga bisa menyerang pria.

Selain kebersihan yang dapat mempengarahui perkembangan jamur pada penis. Juga bisa karena kondisi sekitar lembap, hubungan seks dengan pasangan yang terinfeksi dapat membuat penis berjamur.

Baca selengkapnya untuk gejala yang mungkin muncul dan penyebabnya di artikel ini!

Penyebab Infeksi Jamur di Kelamin Pria

Infeksi jamur di penis disebabkan karena jamur Candida albicans, yangpertumbuhannya dipengaruhi oleh sistem kekebalan tubuh dan bakteri sehat.

Sebenarnya jamur ini jika keberadaannya masih dalam jumlah yang kecil masih terbilang normal-normal saja.

Namun jika pertumbuhan jamur ini berlebih atau tidak terkendali bisa menyebabkan berbagai masalah.

Jamur ini bisa menyerang dan menyebabkan peradangan pada ujung kulit penis, karenanya juga dikenal dengan penyakit Candida balanitis.

Balanitis terjadi akibat adanya peradangan yang disebabkan oleh masalah jamur, infeksi bakteri atau virus.

Bayi laki-laki juga bisa mengalami infeksi jamur yang sering disebut sebagai ruam popok.

Faktor Pemicu Munculnya Jamur di Penis

Pria harus tau terkait perilaku atau kebiasaan seperti apa yang menjadi pemicu tidak terkendalinya pertumbuhan jamur Candida, seperti:

  • Tidak membersihkan sisa sabun di penis
  • Memakai pembersih kelamin yang membuat iritasi
  • Mempunyai pasangan dengan infeksi jamur vagina
  • Kurangnya menjaga kebersihan atau kesehatan penis
  • Memakai celana dalam dengan kondisi penis masih basah

Selain kebiasaan, terdapat beberapa kondisi yang dapat meningkatkan masalah infeksi jamur di penis, seperti:

  • Belum disunat
  • Pengidap penyakit HIV/AIDS
  • Penyakit menular seksual (PMS)
  • Diabetes atau kadar gula darah tinggi
  • Kondisi imunitas tubuh lemah

Gejala dari Infeksi Jamur di Penis

Awal kemunculannya, infeksi jamur ini dapat membuat area sekitar penis juga selangkangan muncul bercak-bercak putih atau smegma.

Sedangkan gejala lain yang juga mungkin akan muncul akibat infeksi jamur pada penis, ialah:

  • Gatal-gatal
  • Kulup sulit ditarik
  • Rasa sakit pada penis
  • Pecah-pecah pada kulup
  • Kepala penis terasa panas dan gatal
  • Nyeri dan bengkak diarea sekitarnya
  • Kulit di area penis menjadi kemerahan dan lembap
  • Area bawah atau lipatan kulup muncul bercak putih

Bahaya Jika Tidak Diobati

infeksi-jamur-kelamin-pria

Untuk para pria yang sedang mengalami gejala seperti yang telah dijabarkan, jangan ragu untuk menghubungi dokter kulit kelamin terdekat.

Jangan dianggap sepele walau hanya masalah jamur karena jika tetap dibiarkan bisa jadi malah menyebabkan masalah. Walaupun pada setiap orangnya memiliki resiko yang berbeda-beda.

Berikut 3 bahaya akibat infeksi jamur di penis, seperti:

  • Kanker penis
  • Ereksi menjadi terganggu
  • Menghambat darah ke penis menyebabkan impotensi

Pencegahan yang Bisa Dilakukan

Walaupun infeksi jamur ini dapat mudah menyerang namun bagi para pria tidak usah khawatir. Lakukan saran berikut ini untuk meminimalisir dan mencegah berkembangnya jamur Candida albicans.

Ada beberapa kebiasaan yang harus diperhatikan juga dilakukan untuk mencegah infeksi jamur dan menjaga kesehatan organ intim.

  • Pakai sabun yang tidak menyebabkan iritasi
  • Disarankan untuk melakukan sunat karena memiliki manfaat untuk kesehatan
  • Jangan berganti pasangan seksual karena dikhawatirkan salah satu pasangan Anda sudah terinfeksi jamur vagina
  • Pilih celana dalam berbahan katun dan tidak ketat
  • Bersihkan dan keringkan penis saat selesai mandi, buang air, sebelum atau sesudah hubungan intim.

Konsultasikan Kondisi Anda dengan Klinik Raphael

Anda bisa menghubungi tim medis kami untuk mendapatkan pelayanan konsultasi online gratis dalam membantu mengatasi masalah infeksi jamur di kelamin ini.

Jelaskan gejala yang sedang dialami dan jangan takut terkait masalah privasi. Karena Klinik Raphael berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kerahasiaan data pasien yang berobat dengan kami.

Hubungi kami melalui WhatsApp dinomor 0813-9625-4650 (GRATIS) atau Anda bisa mengklik gambar di bawah ini.

konsultasi dokter online gratis
Konsultasi dokter online gratis

Terima kasih & semoga artikel ini membantu!

Sumber:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dapatkan pelayanan terbaik

X
konsultasi dokter
konsultasi dokter online gratis